Masukkan iklan disini!

Prosesi Sakral Demi Persembahan Istimewa dari Mahasiswa

Sidang umum rancangan kerja keluarga mahasiswa FKM UNDIP 2012 telah berlangsung tanggal 28-29 Januari 2012. Agenda penentuan keputusan program kerja seluruh organisasi mahasiswa fakultas ini dihadiri oleh perwakilan tiap organisasi. Ruang bisu D201 menjadi saksi prosesi sidang yang berjalan alot dibawah naungan kekeluargaan. Sidang umum dipimpin langsung oleh Dwi Permadi, Ketua GAMA FKM KM UNDIP sebagai presidium sidang tetap dan dibantu 2 orang presidium yang dipilih oleh peserta sidang. Inilah urutan pembahasan Raker GAMA 2012:
 a. Hari Sabtu Pembahasan PPO dan Kode Etik GAMA FKM KM UNDIP sebagai pedoman pelaksanaan kelengkapan GAMA satu tahun.
 b. Hari Minggu Pembahasan Program kerja dan Rencana Implementasi Pelaksanaan Program (RIPP) seluruh organisasi di FKM selama satu tahun kepengurusan, terdiri dari :
 - Agenda I: Laporan program kerja yang disampaikan oleh masing-masing ketua lembaga untuk kemudian dikritisi oleh seluruh peserta sidang dan selanjutnya disyahkan oleh presidium, dalam hal ini oleh Ketua GAMA FKM KM UNDIP 2012.
 - Agenda II: Pembahasan RIPP, termasuk timeline kegiatan dan anggaran dana yang dipandu oleh Ketua GAMA FKM KM UNDIP 2012.





Di tengah keberlangsungan sidang Hari Sabtu, hadir Pembantu Dekan III FKM UNDIP, Ir.Suyatno, M.Kes dengan keperluan menyampaikan pembagian anggaran dari fakultas untuk 11 lembaga dengan total 75 juta, sama dengan total anggaran tahun sebelumnya. Peserta raker sempat tidak puas dengan pemberitaan ini. Ada beberapa lembaga yang menyatakan keberatan seperti BEM, LPM Publica Health, Gamais, Studio 8 dengan alasan dana yang diajukan lebih besar dikarenakan agenda yang direncanakan pun lebih banyak dan variatif. Sayangnya pernyataan keberatan tidak bisa secara langsung disuarakan dalam forum. Disamping itu ada pula yang tidak keberatan seperti PMK karena dana yang diajukan tahun ini sudah sesuai alokasi dari fakultas.

Keikutsertaan petinggi dan anggota lembaga pada sidang umum Hari Minggu menentukan keberjalanan sidang timeline kegiatan, dikarenakan begitu banyak program kerja (proker) yang waktu pelaksanaannya berbarengan. Sempat terjadi diskusi panjang terkait begitu banyak program kerja yang saling bertabrakan terutama pada Bulan September hingga Desember. Hal ini disebabkan pada bulan-bulan tersebut, mahasiswa baru memiliki waktu efektif untuk diikutsertakan dalam sebuah kegiatan. Lobby yang berulang kali terjadi untuk segera menyepakati keputusan pelaksanaan hingga tidak ada agenda GAMA yang berbarengan selama kepengurusan. Ini menyebabkan harus ada salah satu lembaga yang mengalah karena lembaga lain merasa keberatan jika harus mengganti waktu pelaksanaan program mereka, tentu saja dibangun dalam suasana musyawarah kekeluargaan. Ada hal baru yang disampaikan PSM FKM UNDIP pada Sidang Hari Minggu, yaitu launching nama PSM (Paduan Suara Mahasiswa) menjadi Sanita Melodia Choir dibawah kepemimpinan Ghaniysara.

Sidang pembahasan kesesuaian waktu (timeline kegiatan) dilanjutkan dengan penganggaran dana lembaga yang diajukan ke pifak fakultas. Walaupun pada dasarnya sudah dilakukan plotting jumlah anggaran untuk semua lembaga, namun pihak Senat Mahasiswa tetap akan melakukan advokasi pengajuan dana dengan jumlah sesuai dengan permintaan lembaga. Hal ini dilakukan karena program kerja tahun ini dilihat lebih variatif dan banyak membutuhkan dana. Sebagai contoh, BEM yang menghendaki dana sebesar 23 juta, salah satunya dengan alasan akan diadakannya pemecahan MURI (Museum Rekor Indonesia) Poster Kesehatan Terpanjang di Bulan Oktober sekaligus memperingati Hari Kesehatan Nasional.

Pembahasan RIPP selesai setelah tercapai kesepakatan matrikulasi waktu pelaksanaan dan anggaran kegiatan GAMA dan sidang umum ditutup secara resmi oleh presidium tetap tepat pukul 21.00 WIB di gedung D201 FKM UNDIP. Hasil RIPP inilah yang nanti akan disetor ke pihak fakultas sebagai persembahan seluruh kegiatan mahasiswa satu tahun kepengurusan.
Harapan besar dari keseluruhan hasil sidang umum selama dua hari, semoga kegiatan GAMA FKM UNDIP 2012 bisa membawa manfaat untuk masyarakat, tidak hanya civitas akademika, namun masyarakat di luar kampus. Salam Sehat, Dahsyat! (Yuniva)

No comments