Wisuda School of Speaking 2014
Photo : PH |
semua dinyatakan lulus karena beberapa alasan. “Dari awal 108 peserta, yang lulus hanya 94. Karena seperti apa yang sudah kita katakan di awal, kehadiran 75% minimal. Harus konsisten,” ucap Mega Ratna, selaku ketua pelaksana acara School of Speaking 2014 (13/05).
Pelaksanaan wisuda SOS diisi dengan serangkaian acara menarik, diantaranya adalah penampilan dari masing-masing jurusan, yaitu ECC, TNT dan TMC. Kemudian dilanjutkan dengan pemasangan toga oleh ketua pelaksana acara yang disertai pemberian sertifikat sebagai tanda bukti kelulusan peserta. “Seneng banget bisa lulus pastinya, soalnya gak sia-sia rutin tiap hari dateng akhirnya lulus. Harus rutin dateng supaya bisa lulus,” ucap Winda, peserta terbaik TMC (13/05). Di akhir acara juga diumumkan peserta terbaik dari masing-masing jurusan yang ada, dimana penilaian peserta terbaik jurusan ECC dilihat dari tes toefl dan penilaian tentor.
Sementara untuk TNT dan TMC, penilaian peserta terbaik dilihat dari absensi dan keaktifan. “Untuk kedepannya lebih ditambah lagi aja acara dan kegiatan yang lebih seru,” ungkap Hani peserta terbaik ECC (13/05). “Harapannya semoga wisudawan/wisudawati dapat menggunakan atau mengaplikasikan ilmu yang telah didapat di kelas,” ungkap Mega Ratna.(13/05) (Novi Sulis/Aini Nur Santi)
Post a Comment