Karnaval di Acara Puncak Healthmosfair 2014
Photo : Novi Sulistia |
SEMARANG (14/11). Setelah melalui berbagai rangkaian kegiatan, akhirnya tepat pada tanggal 14 November 2014 lalu diadakan acara malam puncak Helathmosfair 2014. Meskipun sempat mengalami banyak hambatan seperti waktu pelaksanaannya tidak sesuai rencana serta hujan deras, acara tetap berlangsung meriah.
Acara puncak Healthmosfair menampilkan para finalis Putra-Putri FKM (Dwi Ayu Tirtaningrum, Muhammad Dyas Husnan, Dhimas Adi Putranto, Kalit Hidayat, Antonius Raga Wida, Beta Yuananda, Millati Azka Safitri, Andi Gilang Erryansyah, Farhana Aulia Rahmah, Via Diarisma), Hijab Fest (Vega Aulia, Yuanita Erry, Afifah Dita, Fasella Dizka, Nabilah Fairusiyyah), FKM Idol (Jhovia Aloedya, Camelia Nurhannah, Dara Fadhillah) dan Photo Essay (Imam Subha, Vipi Nurpila, Puji Rahayu).
Acara puncak Healthmosfair menampilkan para finalis Putra-Putri FKM (Dwi Ayu Tirtaningrum, Muhammad Dyas Husnan, Dhimas Adi Putranto, Kalit Hidayat, Antonius Raga Wida, Beta Yuananda, Millati Azka Safitri, Andi Gilang Erryansyah, Farhana Aulia Rahmah, Via Diarisma), Hijab Fest (Vega Aulia, Yuanita Erry, Afifah Dita, Fasella Dizka, Nabilah Fairusiyyah), FKM Idol (Jhovia Aloedya, Camelia Nurhannah, Dara Fadhillah) dan Photo Essay (Imam Subha, Vipi Nurpila, Puji Rahayu).
Hal yang menarik perhatian dari acara ini adalah tata panggung yang mewah dan sorot lampu yang menawan ketika para finalis Putra-Putri FKM ber-catwalk ria di atas panggung dengan kostum “karnaval” bak ratu dan raja. “Baju karnavalnya nyewa sendiri kok, nyewanya sepasang,” ungkap Andi Gilang yang menjadi runner up kedua ajang Putra-Putri FKM (14/11). Tidak hanya Putra-Putri FKM saja yang catwalk di atas panggung, para finalis Hijab Fest juga turut serta melakukan catwalk di atas panggung dengan mengenakan baju bertema “Karnaval”.
Pendukung Kelas yang Setia
Ternyata, bukan hanya penampilan para finalis saja yang menarik perhatian. Tetapi, aksi dari pendukung para finalis juga. Meskipun harus diguyur hujan, para pendukung tetap semangat memberikan dukungan kepada finalis kelas mereka. Terlebih, mereka membuat atribut yang bertuliskan nama finalis sebagai bentuk dukungan. “Saya dan teman teman sekelas itu seneng banget kak waktu Dyas sama Farhana maju ke final, jadi saya sama Wulan punya rencana untuk buat tulisan itu. Yah sedih juga sih waktu sempet hujan, tapi akhirnya kita tetap berangkat kak walaupun hujannya belum berhenti demi dukung mereka,” cerita Nova dari kelas E 2014 (14/11).
Dengan dilaksanakannya acara Puncak Healthmosfair 2014, berakhir pula rangkaian kegiatan dari Putra-Putri FKM, FKM Idol, Hijab Fest serta Photo Essay. “Menurutku acara ini udah sukses ngebuat warga FKM dalam suatu acara bersama. InsyaAllah acara ini gak cuma ngebekas di hati panitia dan yang datang semalam saja, tetapi juga semua warga FKM.(Novi Sulistia Wati)
Post a Comment