Masukkan iklan disini!

How to Be Great Muslimah

Photo: Gamais FKM Undip
Minggu (24/04), telah diadakan acara First Great Muslimah Training oleh Gamais FKM  di ruang D.111 FPIK Undip. Tak tanggung-tanggung, acara ini mendatangkan pembicara yang sudah terkenal yaitu Catur Rahayu. Ibu dua anak ini membagikan pengalaman-pengalamannya semasa remaja, tak lupa memberikan tips-tips yang patut dicontoh. Salah satunya adalah senantiasa berserah diri kepada Allah SWT. Ibu hebat yang berprofesi sebagai dosen IKIP Veteran Semarang ini membagikan kisahnya yang penuh keajaiban. Beliau mengajarkan bagaimana cara kita mengikhlaskan sesuatu yang bukan milik kita dengan tidak memaksakan kehendak.
Tak hanya Catur, pembicara lain adalah wanita kelahiran 1995 yaitu Riris Setio Rini. Rise, nama sapaannya adalah seorang muslimah yang hobi berdakwah. Tidak hanya dakwah secara langsung, beliau juga berdakwah di dunia maya. Membagi-bagikan ilmunya dalam jejaring sosial bernama ask.fm. Wanita yang sedang menempuh pendidikan S1 Akuntansi  mengajarkan cara bagi kita untuk menjadi muslimah yang baik. Adalah dengan senantiasa menutup aurat kita, berpakaian sesuai syariat, menjaga pandangan dari yang bukan mahramnya, dan menghindari hal-hal yang sekiranya dapat menggoyahkan iman kita. Beliau begitu rajin menulis pengalaman-pengalamannya setiap hari karena wanita ini yakin bahwa setiap pengalaman pasti ada hikmah yang dapat diambil. Dari kebiasaannya inilah, beliau yang juga young entrepreneur dapat menulis sebuah buku berjudul Story Hijab. (Niken Wening)

No comments