Masukkan iklan disini!

Melalui MRAN 2019, Hilangkan Stigma Terhadap ODHA


 
Dokumentasi Pribadi

“Move Forward, Grow Stronger, For  a Better Future”  Sepertinya menjadi Jargon yang terus dilantangkan pada Malam Renungan AIDS Nusantara (MRAN) yang diselenggarakan oleh StopHIVa FKM Undip , 3 Mei 2019 di Gedung Disdalduk, Semarang. Acara ini mengusung tema “Light Of Hope” dimana acara ini diharapkan mampu memberikan cahaya harapan bagi penderita ODHA.  
Kegiatan Malam Renungan AIDS Nusantara merupakan kegiatan kemasyarakatan yang diselenggarakan rutin setiap tahunnya oleh StopHIVa FKM Undip. Acara ini dibuka tepat pukul 20.00 WIB ditandai oleh penampilan akustik dari Yemima Victory dengan membawakan berbagai kombinasi lagu yang mampu membangkitkan semangat hadirin pada malam itu.
Kehadiran Ratna Ningsih, seorang ODHA berumur 31 tahun, yang menceritakan sepenggal kisah hidupnya hingga ia bisa terkena virus HIV menjadikan penonton terbawa suasana haru dan mendalami kisah ibu rumah tangga tersebut. Dia bercerita, bila motivasi terbesarnya mampu membuka status ke masyarakat umum berasal dari teman-temannya sesama ODHA yang tergabung dalam KDS (Kelompok Dukungan Sebaya)- Rumah Sakit Halmahera. Banyak pesan-pesan yang ia sampaikan kepada tamu undangan yang hadir pada malam itu hingga membuat mereka menjadi lebih dapat membuka pikiran dan mengubah stigma negatif terhadap ODHA.
Malam puncak acara MRAN tahun ini menghadirkan suasana hening nan haru dengan penyalaan lilin diiringi musikalisasi puisi yang dibawakan oleh Mardiana Indah dan Fadhil Evan. MRAN sendiri secara umum bertujuan untuk menyatukan semua orang dalam memikirkan dan merenungkan bahaya penyakit AIDS. Tujuan acara ini adalah untuk menghormati mereka yang sudah terinveksi HIV dan mengenang mereka yang meninggal akibat HIV/AIDS. Melalui MRAN, mahasiswa sebagai Agent of Change diharapkan mampu membuka pikiran serta mengubah pola pikir masyarakat dan khalayak umum untuk menghargai orang-orang yang berstatus ODHA.
Melalui renungan kita diajak bukan saja untuk peduli terhadap masalah AIDS, tetapi melalui renungan kita diajak untuk mengambil langkah-langkah nyata dalam penanggulangan AIDS dan pencegahan penyebaran virus HIV.
Penampilan akustik oleh OSHCoustic FKM Undip akan menjadi penghujung acara pada malam hari ini. “Tutup Lina, Selaku moderator”. (Novita dan Fatikha)

1 comment: